SIDRAP SUL-SEL, SATELIT01.COM – BRIPKA Ramli Bhabinkamtibmas Polsek Maritengngae Polres Sidrap melaksanakan kegiatan kemanusiaan dengan mengantar seorang warganya yang diduga dalam gangguan kejiwaan, ke Rumah Sakit Jiwa Dadi Kota Makassar.
Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Minggu, 8 September 2024, pukul 10.00 Wita di kelurahan Maritengngae, Kecamatan Maritengngae Kabupaten Sidrap
Kapolres Sidrap AKBP Dr.Fantry Taherong. SH.S.IK.MH melalui Kapolsek Maritengngae IPTU Antonius Passake mengatakan bahwa salah seorang warganya Fernanda (28) yang di duga mengalami gangguan jiwa, memerlukan perawatan intensif di rumah sakit.
“Mendapatkan informasi tersebut saya mengarahkan bhabinkamtibmas untuk berkoordinasi untuk dilakukan pengecekan dan kemudian dilaporkan hasilnya” Jelasnya. Senin (09/09/2024)
Selanjutnya, Atas inisiatif Bhabinkamtibmas, Fernanda langsung di antara ke Rumah Sakit Dadi Kota Makassar dengan tujuan untuk mendapatkan penanganan medis yang lebih baik.
Proses pengantaran berlangsung dengan tertib dan aman. BRIPKA Ramli memastikan bahwa Fernanda dalam kondisi yang stabil selama perjalanan menuju rumah sakit dadi makassar
Selain itu, langkah ini merupakan wujud kepedulian dan tanggung jawab Bhabinkamtibmas dalam melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat
Kegiatan tersebut menunjukkan kepedulian yang tinggi Polri dalam hal ini Polsek Maritengngae Polres Sidrap terhadap warga yang membutuhkan perhatian khusus.
Disisi lain orang tua Fernanda mengucapkan terima kasih atas bantuan yang di lakukan Bhabinkamtibmas BRIPKA Ramli dengan mengantarkan anak kami ke Rumah Sakit Dadi Makassar, “Terima Kasih banyak Pak Bhabin. ” ucapnya. (*)
Tinggalkan Balasan